REPOSITORY UNIVERSITAS SAINS & TEKNOLOGI KOMPUTER

Inovasi Hemat: Hegemoni Jejaring UMKM

Senin, 25 April 2022 18:29:16 ,Oleh ,Dilihat : 263 x
Inovasi-Hemat-Hegemoni-Jejaring-UMKM
KETAHANAN UMKM di tengah badai Covid-19 menjadi topik panas untuk mampu bangkit memulihkan ekonomi nasional. Namun, petumbuhan ekonomi masih berdetak perlahan menuju keadaan ekonomi sebelum pandemi. Tindakan setiap wirausahawan masih butuh waktu beradaptasi untuk berdamai dengan virus ini. Akankah kualitas hegemoni jejaring UMKM mampu bangkit? Bank Indonesia dan seluruh kantor perwakilan didalam serta luar negeri, Menteri Koordinator Maritim dan Investasi, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Menteri Koperasi dan UKM serta Menteri Kelautan dan Perikanan mendukung komitmen program onboarding UMKM ke platform digital/marketplace. Melalui program Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) dan Gerakan Nasional Bangga Berwisata di Indonesia Aja (Gernas BWI) sejak Mei 2020 hingga Juli 2021, sebanyak 7,2 juta UMKM telah onboarding. Pernyataan ini disampaikan dalam acara Puncak Karya Kreatif Inonesia (KKI) tahun 2021 oleh Kepala Departemen Komunikasi, Erwin Haryono, Jakarta, 23 September 2021.

Lampiran:

Esaay_BI_Jateng.docx

Kembali kehalaman sebelumnya Print